Psikologi Manajemen Review Jurnal Motivasi


 KELOMPOK CEMPAKA

Aulia Kusuma W
Muhammad Al Azhar
Natasha Erinia
Prima Nur H
Riska Indraswari
Yanita Rahma Juita


Judul Jurnal           : Peningkatan Kinerja Sumber Daya Manusia
Melalui Motivasi, Disiplin Lingkungan Kerja, dan Komitmen.
Jurnal/Vol/Tahun  : VALUE ADDED, Vol.8, No.2, Maret
2012 : 78-98
Tahun                      : 2012
Penulis                     : Agung Prihantoro


I.                   Latar Belakang Masalah
Dalam era globalisasi saat ini, di mana ditandai dengan adanya perubahan yang begitu cepat, suatu organisasi atau lembaga institusi dituntut untuk mengadakan penyesuaian penyesuaiandalam semua segi yang ada pada organisasi tersebut. Dengan terbatasnya sumber daya manusia yang ada, organisasi diharapkan dapat mengoptimalkannya sehingga tercapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Sumber Daya Manusia merupakan bagian dari dalam suatu kemajuan ilmu, pembangunan, dan teknologi. Oleh karena itu dalam era sekarang ini dimana teknologi dan peradaban sudah sangat maju, menuntut Sumber Daya Manusia yang kompeten yang memiliki semangat dan kedisiplinan yang tinggi dalam menjalankan peran dan fungsinya baik untuk individual maupun tujuan organisasional. Oleh, karena itu maju tidaknya suatu negara tergantung dari kemampuan sumber daya manusianya.

II.                Tujuan Penelitian
Untuk mengetahui pengaruh motivasi, disiplin dan lingkungan kerja terhadap komitmen serta untuk mengetahui motivasi, disiplin, lingkungan kerja dan komitmen terhadap sumber daya manusia.

III.             Metode Penelitian
a.       Penyebaran Kuisioner
b.      Studi Pustaka, metode ini digunakan untuk memperoleh data sekunder yaitu meliputi data karyawan, sruktur karyawan, kebijakan yayasan dan lain-lainnya.     
Tekhniknya :
Partial Least Square (PLS) merupakan metode analisis yang powerful karena tidak mengasumsikan data harus dengan pengukuran tertentu, dapat diterapkan pada semua skala data. Tidak membutuhkan banyak asumsi dan ukuran sampel (Ghozali, 2006). Adapun tujuan model Partial Least Square (PLS) adalah membantu peneliti untuk mendapatkan nilai variabel latent untuk tujuan prediksi (Ghozali, 2006). Secara formal variabel latent dalam model merupakan aggregate linier dari indikator-indikatornya. Weight estimate untuk menciptakan skor variabel latent didapat berdasarkan bagaimana inner model (model struktural yang menghubungkan antar variabel latent) dan outer model (model pengukuran yaitu hubungan antara indikator dengan konstruknya) dispesifikasi. Hasilnya adalah residual variance dari variabel dependen (keduanya variabel laten dan indikator) diminimumkan

IV.             Hasil Penelitian
Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh positf motivasi, disiplin, dan lingkungan kerja terhadap komitmen, seperti tanggung jawab, konsisten dalam bekerja, penggunaan fasilitas-fasilitas yang ada, hubungan antara karyawan, penggunaan waktu secara efektif.
Serta hasil penelitian menunjukan bawah adanya pengaruh positif motivasi, disiplin, lingkungan kerja, komitmen terhadap kinerja sumber daya manusia. Semakin tinggi motivasi, disiplin, dan komitmen dalam organisai maka akan meningkatkan kinerja SDM, serta lingkungan kerja yang kondusif dapat meningkatkan kinerja SDM.

V.                Kesimpulan
Motivasi, disiplin dan lingkungan berpengaruh terhadap komitmen seseorang dalam organisasi, semakin baik motivasi, disiplin dan lingkungan kerja yang kondusif maka akan meningkatkan komitmen.
Motivasi, disiplin, lingkungan, komitmen berpengaruh terhadap kinerja SDM, semakin baik motivasi, disiplin, lingkungan yang kondusif, dan komitmen makan akan semakin meningkatkan kinerja SDM



DAFTAR PUSTAKA


Prihantoro, Agung.(2012).Peningkatan Kinerja Sumber Daya Manusia Melalui Motivasi, Disiplin, Lingkungan Kerja, dan Komitmen.Value Added.8(2).78-98.


posted under |

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

Followers


Recent Comments